
Dr. Aria Septi Anggaira, M.Pd., dosen Tadris Bahasa Inggris (TBI) sekaligus Kepala Pusat Hubungan Internasional IAIN Metro Lampung, turut serta dalam kegiatan akademik internasional di Universiti Teknologi MARA (UiTM) Malaysia. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya IAIN Metro untuk memperkuat kualitas dan daya saing global melalui kolaborasi akademik lintas negara.
Sebagai Kepala Pusat Hubungan Internasional, Dr. Aria memainkan peran strategis dalam mengelola berbagai program, termasuk Pengabdian Internasional, Visiting Lecturer, dan Research Collaboration. Program-program ini dirancang untuk memenuhi standar akreditasi nasional dan internasional, sekaligus mendorong peningkatan mutu institusi dan program studi.
Pada sesi Visiting Lecturer, Dr. Aria mempresentasikan materi berjudul English-Medium Instruction (EMI): Students’ Perceptions and Implementation Issues, yang mengupas tantangan dan peluang implementasi EMI di perguruan tinggi. Presentasi ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru kepada mahasiswa dan dosen UiTM.
Selain itu, Dr. Aria terlibat aktif dalam tim Research Collaboration yang diketuai oleh Rektor IAIN Metro, Prof. Dr. Hj. Siti Nurjanah, M.Ag., P.I.A. Tim ini mengangkat sejumlah tema penelitian, seperti moderasi beragama dan upaya pencegahan kekerasan seksual di kampus, yang relevan bagi kedua negara, Indonesia dan Malaysia.
“Kegiatan ini sangat penting untuk membangun kepercayaan diri dan memperkaya pengalaman internasional bagi mahasiswa dan dosen IAIN Metro. Ini juga menunjukkan kompetensi kita yang telah diakui secara nasional maupun internasional,” ujar Dr. Aria.
Ia juga menegaskan pentingnya keberlanjutan program seperti ini. “Kegiatan internasional harus dilakukan minimal sekali setahun untuk meningkatkan kualitas dan memperluas jejaring internasional IAIN Metro,” tambahnya. Program ini menjadi langkah awal untuk inisiatif serupa di negara lain, mencerminkan komitmen IAIN Metro dalam memperkokoh jejaring dan kerja sama internasional.